Selasa, 04 Desember 2018

Pameran Klinik Sains SMK 2018



Pendidikan DIY- Pameran Klinik Sains SMK 2018 kali ke 7 kembali digelar. Bertempat di halaman Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah raga ( DIKPORA) Rabu (21/18).
Pameran ini ditunjukan untuk menyemarakan hasil penelitian siswa SMK dari hasil inovasi, kreatifitas, memanfaatkan daur ulang yang dapat diubah menjadi karya yang memiliki nilai tinggi. Klinik Sains merupakan wadah yang memiliki minat bakat dan penelitian  bagi siswa untuk berkembang.
Digelarnya pameran Klinik Sains SMK 2018 untuk memberikan motivasi kepada para siswa SMK se-DIY dan merupakan kegiatan yang dihelat oleh Dinas Pemuda dan Olah Raga. Para peserta yang tergabung dalam pameran ini merupakan siswa terpilih, diawali dengan siswa menyusun proposal hingga masuk dalam proses seleksi proposal tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta.
Setelah lolos seleksi, para peserta diberikan modal kiranya dana yang diberikan sebanyak Rp. 5.000.000,-/ kelompok. Modal ini yang digunakan peserta untuk mempraktekan ide-ide kreatifitasnya sesuai dalam proposal yang peserta ajukan.
Drs.Triyana Wati kepala bidang Digmenti  juga menambahkan, mengaku luar biasa melihat display peserta saat berkeliling. Para siswa SMK benar-benar memanfaatkan peluang yang diberikan untuk SMK. Jika dilihat dari hasil pameran peserta, dapat dinilai, SMK di DIY mampu bersaing dikanca Nasional. Tutur Triyana pada saat ditemui di kantor DIKPORA.
Tercatat sebanyak 50 peserta yang lolos dari penilaian proposal berasal dari 30 sekolah di DIY.
Tidak hanya itu, pameran yang dibuka pada hari Rabu pagi tersebut juga mengadakan seminar untuk para Kepala Sekola dan Guru peserta. Dalam seminar para guru mendapat pengalaman dan membangkitkan semangat guru untuk mencetak siswa-siswa kreatif.
Untuk pameran peserta, akan dipilih display terbaik yang memperebutkan juara I II dan III dan karya terbaik I II dan III, masing-masing kategori akan mendapat uang pembinaan dan tropi penghargaan. Diharapkan, para siswa DIY semakin berkulitas dan pemerintah dapat mendukung kretifitasnya.

www.blockadecontractor.com | Sewa Partisi Pameran Jogja | 08562862914 | 081215074145 (WA)

0 komentar:

Posting Komentar